10 Rekomendasi Jurusan Kuliah Yang Mudah Dapat Kerja


Kuliah selain sebagai tempat untuk belajar, kuliah juga merupakan salah satu cara orang untuk memperbaiki kehidupannya, dengan berkuliah kita akan memiliki beberapa kemampuan / skill yang dapat kita manfaatkan untuk mendapatkan pekerjaan.
Di perkuliahan banyak sekali jurusan-jurusan yang bisa kita pilih. Tentunya dengan semakin banyaknya jurusan yang ada, membuat kita memiliki banyak pilihan. Namun hal itu juga akan membuat kita kebingungan, jurusan mana yang seharusnya kita masuki.

Dalam menentukan jurusan kuliah, selain disesuaikan dengan minat dan bakat yang kita miliki, kita juga harus memperhatikan prospek pekerjaan kedepannya setelah kita lulus. Pastinya kita ga mau dong kalo setelah kita lulus, kita berakhir menjadi seorang pengangguran atau kita kesulitan mendapatkan pekerjaan dan akhirnya menjadi beban orang tua.

Pada artikel kali ini kami akan memberikan beberapa jurusan kuliah yang mudah untuk mendapatkan pekerjaan.

Sebelum masuk ke pembahasan rekomendasi Jurusan, ada baiknya kita juga mengetahui bagaimana cara untuk memilih jurusan yang tepat, berikut adalah beberapa tips cara memilih jurusan kuliah agar merasa tidak salah masuk jurusan :
• Konsultasi terlebih dahulu dengan guru dan orang tua. Karena guru pastinya pernah kuliah dan tahu rasanya kuliah, orang tua juga pastinya sedikit banyak mengetahui minat dan bakat kita.
• Pertimbangkan peluang kerja di masa depan, pastinya kalian ga mau dong kalau setelah kuliah kalian menjadi pengangguran dan beban orang tua.
• Lakukan riset terlebih dahulu tentang jurusan yang akan dipilih.
• Kenali minat dan bakat diri sendiri.

10 Rekomendasi Jurusan Kuliah Dengan Prospek Kerja Yang Bagus

1. Sistem Informasi / Teknik Komputer

Dengan zaman yang serba internet, jurusan yang satu ini sangat dibutuhkan dalam dunia pekerjaan, entah itu dalam hardware seperti misalnya dalam urusan jaringan komputer ataupun software seperti web ataupun aplikasi.

2. Farmasi

Kesehatan tentunya merupakan sebuah bisnis yang tidak akan lekang oleh waktu. Salah satu bidang kesehatan yang selalu dicari oleh masyarakat adalah obat-obatan. 

Dalam jurusan farmasi kita akan diajari bagaimana meracik obat-obatan. Selain meracik obat-obatan, dijurusan ini juga kita akan belajar bagaimana meracik kosmetik. Tentunya hal itu akan memberikan kita juga peluang untuk berbisnis kosmetik. Kita tahu sekarang ini tren perawatan kulit sedang naik. Jadi tentunya kedepannya memberikan kita peluang untuk bekerja atau berwira usaha di bidang kosmetik.

3. Teknik Mesin

Salah satu jurusan yang memiliki banyak peluang pekerjaan salah satunya adalah Teknik Mesin, dalam jurusan ini juga memiliki banyak konsentrasi seperti teknik industri Dan teknik otomotif.

Lulusan menjadi salah satu dengan prospek tinggi karena banyak sekali industri-industri yang menggunakan mesin untuk memproduksi barang mereka dan hal tersebut pastinya memerlukan insinyur-insinyur mesin untuk merawat ataupun mengembangkan mesin produksi mereka.

Dalam bidang otomotif juga, tiap tahun teknologi dalam bidang otomotif semakin maju dan berkembang, tentunya hal tersebut memberikan peluang pekerjaan pada lulusan teknik otomotif.

4. Desain Komunikasi Visual

Dengan perkembangan internet dan media sosial yang semakin maju dan berkembang. Banyak perusahaan yang membutuhkan orang-orang yang ahli dalam mendesain Iklan untuk produk mereka.

Lulusan di jurusan ini memiliki berbagai macam peluang profesi, diantaranya : bekerja di instansi pemerintah, humas di perusahaan swasta, perusahaan penerbitan, advertising agency, sutradara film, editor video, animator video, product desainer dan lain sebagainya.

5. Psikologi

Jurusan selanjutnya dengan prospek kerja yang banyak adalah psikologi, meskipun untuk menjadi psikolog, kita harus kuliah lagi pada program magister. Namun dengan gelar sarjana juga kita sudah bisa bekerja, karena biasanya perusahaan membutuhkan bagian HRD dari lulusan psikologi.

6. Pendidikan dokter

Dokter adalah salah satu profesi yang banyak di cita-citakan oleh banyak orang, dan tentunya bidang yang satu ini akan selalu diperlukan oleh orang-orang karena kesehatan merupakan hal yang sangat penting dan orang-orang tentunya akan menemui dokter untuk berobat.

Meskipun untuk menjadi dokter memiliki waktu yang lama karena selain kuliah masih ada program profesi yang harus diikuti. Walaupun dengan lamanya waktu yang ditempuh untuk menjadi dokter tapi para alumninya, jarang ada yang memiliki karir yang mengecewakan.

7. Teknik Elektro

Di era teknologi seperti sekarang ini, pastinya lulusan dari teknik elektro selalu dibutuhkan. teknik elektro sendiri memiliki 2 konsentrasi yaitu arus kuat dan arus lemah.

Konsentrasi arus kuat, belajar tentang instalasi rumah dan bangunan hingga gardu listrik, konsentrasi arus kuat berkesempatan bekerja di PLN yang mengurusi listrik di seluruh Indonesia.

Konsentrasi arus lemah, berfokus pada peralatan elektronika rumahan, komputer sensor, robot, dan alat-alat produksi di industri. Peluang pekerjaan konsentrasi ini sangat luas seperti pabrik-pabrik alat elektronika.

9. Pariwisata dan Perhotelan

Jurusan selanjutnya adalah pariwisata dan perhotelan. Dengan kondisi alam Indonesia yang indah tentu saja sektor pariwisata akan berkembang kedepannya, hal tersebut akan berdampak pada jumlah hotel yang akan semakin banyak dan tentu saja akan membutuhkan karyawan yang kompeten dalam bidang pariwisata ataupun perhotelan.

10. Akuntansi

Lulusan dari jurusan ini saat ini masih sangat dibutuhkan, karena untuk teknologi saat ini peran akuntan untuk mengelola uang belum sepenuhnya dapat digantikan oleh mesin atau teknologi. 

Beberapa posisi pekerjaan yang bisa diisi oleh lulusan sarjana akuntansi, diantaranya : accounting manager, credit analyst manager, compliance officer, aktuaris, konsultan pajak, assistant controller, internal auditor, financial analyst, cost accountant, akuntan pajak, account officer dan masih banyak lagi.

Sekian untuk artikel kali ini, seluruh artikel ini tidak wajib untuk diikuti namun hanya sebagai bahan referensi untuk yang masih bingung saja mau masuk jurusan yang mana.

Posting Komentar untuk "10 Rekomendasi Jurusan Kuliah Yang Mudah Dapat Kerja"